KUNINGAN - Korban dugaan pengeroyokan warga Kelurahan Awirarangan, Hedi Setiadi (25), hingga Rabu (11/4/2018) siang tergolek di Ruang Zamrud 1 Rumah Sakit KMC, Jalan RE Martadinata, Kuningan.
Rabu siang, sekira pukul 11:00 WIB, Cabup nomor urut 1 Pilkada Kuningan, dr. Toto Taufikurohman Kosim terlihat menjenguk korban bersama rombongan tim pemenangannya. Nampak hadir mendampingi Toto, ketua tim pemenangan Sentosa, Aep Saepudin, dan belasan simpatisan Sentosa.
Korban Hedi, mengaku sangat berterima kasih atas kunjungan Cabup yang didukungnya itu. Begitu juga Sukama, ayah Hedi, terlihat sumringah atas kedatangan Timses Sentosa bersama Cabup Toto.
" Yang tegar yah, yang tenang ya, semoga lekas sembuh, biar cepet bisa pulang, " ucap Toto pada korban.
Sementara, Rina Nur Sri Mulyani, salah seorang perawat RS KMC, saat diwawancarai kuninganreligi.com mengatakan bahwa kondisi pasien atas nama Hedi sudah berangsur baik. " Sudah sembuh kok, hanya cedera ringan di kepala dan ada mual-mual," terangnya singkat.
Terpisah, Cabup Toto, ketika diminta tanggapannya seputar kasus dugaan pengeroyokan yang meenimpa salah satu anggota relawannya, menjelaskan bahwa dirinya akan mendiskusikan lebih lanjut hal tersebut bersama tim pemenangannya.
" Emang sikap saya sih inginnya bermaaf-maafan ya, sudahlah ini akan menjadi suatu ciri, kita ada saling memaafkan, apa salahnya, semuanya adalah warga Kuningan ya kan, " tutupnya.
Selain syok, korban Hedi yang dalam perawatan intensif tim dokter dan perawat KMC, terlihat mengalami memar di jidat dan luka di bibir bagian atas. Juga media ini melihat ada infusan yang menempel di lengan kanannya.
Sebelumnya, Korban Hedi, melaporkan dugaan pengeroyokan dirinya yang dilakukan tetangganya di Kelurahan Awirarangan, Kuningan ke SPKT Polres Kuningan Selasa (10/4/2018) malam. Saat ini kasus tersebut masih dalam penyidikan dan pengembangan aparat kepolisian Polres Kuningan. (nars)