LEGOWO, DUDY-UDIN UCAPKAN SELAMAT UNTUK ACEP - Kuningan Religi

Breaking


Jumat, 29 Juni 2018

LEGOWO, DUDY-UDIN UCAPKAN SELAMAT UNTUK ACEP




KUNINGAN - Pemandangan menyejukkan terlihat di kediaman Bupati Pertahana, Acep Purnama, BTN Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jum'at (29/06/2018). Sekira pukul 10:30 WIB, Pasangan Cabup Dudy Pamuji dan Cawabup Udin Kusnaedi, tiba di halaman rumah Acep.

Nampak, Capub Pertahana, Acep Purnama beserta istri telah menanti di depan gerbang rumah menyambut kedatangan Paslon Dudy-Udin ini dengan penuh keramahan. 

Dudy dan Udin tidak sendirian, mereka didampingi Ketua Setgab, Yudi Budiana, Sekjen DPD Golkar, Dani Nuryadin, dan Ketua Fraksi Golkar DPRD Kuningan, SAW Tresna Septiani.

Turun dari kendaraan, Dudy Pamuji langsung dipeluk Acep Purnama dengan tulus, juga Udin Kusnaedi. Mereka dipersilakan masuk ke ruangan depan dan dipersilakan duduk.

" Alhamdulillah semuanya beres, kita bisa bersilaturahim, di sini tidak berbicara siapa yang menang dan kalah. Semuanya menang, semuanya untuk kemenangan masyarakat Kuningan, " tutur Acep diamini Dudy-Udin.

Acep menyatakan, bahwa dirinya dan para paslon lain adalah insan-insan yang telah dewasa, matang dalam segala hal. Dalam pertemuan tersebut, mereka saling bermaafan dan mencoba melupakan segala gesekan dan kehilafan yang terjadi selama kontestasi Pilkada berlangsung.

Sementara, Dudy Pamuji kepada media mengungkapkan bahwa dalam sebuah kontestasi politik pasti ada yang menang dan kalah, namun selepas itu tentu, kita harus bersilaturahmi kembali dan beraktivitas seperti semula. 

" Sebelum pilkada kita memang sangat dekat bersilaturahmi, Saya ucapkan selamat kepada Pak Acep, Pak Ridho dan Tim, yang telah sukses. Kami harapkan Paslon terpilih jangan tinggalkan kami, " harapnya.

Menurutnya, semua pihak bisa kembali merajut kebersamaan dalam membangun Kuningan ke depan. 

" Mudah-mudahan kami juga tetap bisa memberikan warna buat program-program Bupati terpilih ke depannya untuk Kuningan yang lebih baik, " ujar Dudy.

Bupati Acep, saat menanggapi pernyataan Dudy, mengucapkan terima kasih. Menurutnya semua kontestasi pilkada telah selesai.

" Saya tidak terbesit akan meninggalkan siapa pun juga, saya menyadari bahwa Kuningan akan kita bangun bersama-sama. Banyak hal yang baik yang bisa diakomodir dari konsep yang dimiliki Pak Dudy, Pak Udin ini, " ungkapnya.

Dirinya juga membuka kepada Tim Dudy-Udin dan semua pihak untuk bisa mengawal kesuksesan pembangunan Kuningan ke depan. Bilamana ada kekurangan, agar bisa menegur dan mengoreksinya.

Terpisah, Cawabup Udin Kusnaedi, menghimbau para kadernya untuk menerima kondisi pasca pilkada ini. Karena menurutnya, semua pelaksanaan Pikada telah selesai dan mengajak semua pihak untuk bersama-sama membangun Kuningan ke depan.

" Karena untuk mengabdikan diri pada daerah tidak harus menjadi kepala daerah, mari kita kembali melaksanakan aktivitas seperti semula untuk kemajuan Kuningan, " tukas pengusaha Bayem ini. (Nars)