WARGA: HATI-HATI BERKENDARA DI JALUR HAURKUNING-DARMA - Kuningan Religi

Breaking


Rabu, 03 Oktober 2018

WARGA: HATI-HATI BERKENDARA DI JALUR HAURKUNING-DARMA





NUSAHERANG - Jalur lalu lintas Kuningan menuju Kecamatan Darma merupakan jalur yang selalu ramai dilalui kendaraan lintas kabupaten. Jalur ini merupakan akses penghubung Kabupaten Kuningan menuju Kabupaten Ciamis. 

Kondisi jalan yang mulus dan berkelok, sering membuat pengendara seolah ingin cepat sampai ke tujuan dengan memacu kendaraan. Namun, seringkali faktor keselamatan tidak diperhatikan oleh para pengendara, sehingga kecelakaan lalin kerap terjadi.

Salah satu titik yang rawan terjadi kecelakaan, adalah di Blok Galumpit, Desa Haurkuning, Kecamatan Nusaherang. Menurut warga setempat, Yoyo Bekoy, kepada kuninganreligi.com, Rabu (03/10), di lokasi tersebut seringkali terjadi kecelakaan lalu lintas karena kurang hati-hatinya pengendara.


" Seperti yang terjadi tadi siang (Rabu, 03/10) pas depan rumah saya, dua motor adu bagong. Kejadiannya pukul 11:00 WIB. Untung tidak ada korban jiwa, " terang Yoyo.

Ia menambah keterangan, kejadian kecelakaan tersebut dialami korban bernama Imanudin, warga Blok Manguneng, Desa Haurkuning. Korban mengalami luka cukup parah dan dilarikan ke RSUD 45 Kuningan untuk ditangani medis.

" Korban lainnya, seorang tukang sayur, hanya mengalami luka ringan. Masalahnya bukan soal lukanya, tapi Saya mohon pengguna jalan jika melalui jalur ini harus hati-hati, di sini sering terjadi laka lantas akibat pengendara kurang hati-hati, " tukasnya. (Nars)