HUT KE-19 DWP HADIRKAN ARTIS SENIOR CHINTAMI ATMANEGARA - Kuningan Religi

Breaking


Senin, 03 Desember 2018

HUT KE-19 DWP HADIRKAN ARTIS SENIOR CHINTAMI ATMANEGARA



KUNINGAN – Dalam rangka memperingati HUT Darma Wanita Persatuan (DWP) se-Kabupaten Kuningan, panitia penyelenggara menghadirkan artis senior Chintami Atmanegara, sebagai narasumber Talkshow, Fashion Show dan Tutorial Make-up yang diikuti para istri ASN lingkup Pemkab Kuningan, anggota DWP, di Pendopo Setda Kuningan, Senin (03/12/2018).



Artis senior kelahiran Jerman, 56 tahun yang lalu tersebut memberikan pencerahan kepada para istri ASN tentang bagaimana berpenampilan yang sopan, elegan serta tetap menarik perhatian.

" Untuk tetap berpenampilan menarik, sopan dan elegan tidak perlu dengan yang mahal, akan tetapi cukup dengan memperhatikan perpaduan warna yang serasi dan tidak perlu dengan perhiasan yang serba mewah cukup dengan aksesoris-aksesoris seperlunya dipadukan dengan warna pakaian. " papar pemilik album Nyanyian Hati (1992) ini.

Ia juga menjelaskan bahwa jika para istri ASN terlihat menarik dan elegan, tentu bisa menambah kepercayaan diri suami mereka dalam meniti karier.

Terpisah, Istri Bupati Kuningan, Hj Ika Acep Purnama, mengaku sangat menyambut baik kegiatan Talkshow yang bertema " Berpenampilan Sederhana dan Tetap Terlihat Cantik Merupakan Cermin Kepribadian Darma Wanita" tersebut. 

" Kegiatan seperti ini sangat positif sekali karena hal selain untuk menambah wawasan ibu-ibu juga sebagai pengetahuan kita dalam berpakaian yang sopan dan menarik agar kita mampu mendampingi suami dalam berkarier, " tuturnya.

Selain itu Ika juga berpesan agar para peserta dapat mengikuti acara ini dengan serius. Ia menambahkan bahwa cara berpakaian yang sopan, elegan serta menarik tidak harus dengan yang mahal. 

Sementara Ketua Panitia Penyelenggara, Ibu Bunbun Budhyasa, menjelaskan bahwa panitia sengaja menghadirkan artis senior yang kini berpenampilan memakai hijab namun tetap terlihat elegan dan menarik karena sebagai kumpulan para istri ASN anggota DWP dituntut untuk berpenampilan menarik dan sopan guna menunjang karier suami.

Acara yang digelar dalam rangkaian HUT DWP ke 19 tersebut dihadiri oleh Ketua TP PKK Hj. Ika Acep Purnama, Ketua DWP Hj. Elah Dian dan persta 300an orang yaitu para perwakilan DWP dari SKPD dan Kecamatan. (Nars)