![]() |
Kejadian laka lantas di ruas jalan Veteran Kabupaten Kuningan, Kamis (16/6) pagi |
KUNINGAN - Kejadian kecelakaan lalu lintas terjadi pada Kamis (16/6) pagi, di ruas Jalan Veteran, Kabupaten Kuningan, atau tepatnya di sekitar Lampu Merah (Lamer) Gotong Royong.
Dalam kejadian laka lantas tersebut, diinformasikan satu unit kendaraan roda empat jenis minibus Honda CRV bernomor polisi E 1303 MH ditabrak dari belakang oleh kendaraan sejenis merk Suzuki Ertiga dengan nomor polisi E 1261 YZ.
Kejadian yang berlangsung cepat ini sempat membuat kemacetan lalu lintas beberapa menit.
Menurut saksi seorang petugas Satpol PP Kuningan, Andi Lala, menyebutkan, kejadian laka lantas ini berlangsung sekira pukul 06:45 WIB, saat arus lalu lintas sedikit ramai lancar.
"Saat di dekat lampu merah Gotong Royong, mobil CRV warna silver tersebut berhenti karena lampu merah. Kendaraan di belakangnya yang sedang melaju, jenis Suzuki Ertiga langsung menabrak mobil CRV tersebut dari belakang," jelasnya.
Ia pun segera memberi tahu rekannya sesama petugas Satpol PP yang sedang berjaga di Pos Taman Kota Kuningan.
Beberapa saat kemudian, tiga petugas Satpol PP Kuningan, Nana Suryana, Iman Suratman dan Ade Rudianto dari bagian PTI tiba di lokasi.
Usai kegiatan pengamanan lokasi, Ade Rudianto bersama dua rekannya mengatakan, usai mendapati kejadian tersebut pihaknya segera melaporkan ke aparat Kepolisian Polres Kuningan untuk tindak lanjut.
Aparat kepolisian Satlantas Polres Kuningan pun langsung berada di lokasi untuk melakukan pendataan dan tindak lanjut laka lantas itu.
"Dari pengamatan kami, kedua kendaraan tersebut mengalami kerusakan berat, " ujarnya.
Beruntung, dalam kejadian tersebut dari dua pengendara tidak ada korban luka berat/ringan.
"Hanya kendaraan yang mengalami kerusakan. Petugas Pol PP Pos Taman Kota menyerahkan kepada kepolisian sebagai tindakan lanjut pemeriksaan identitas kepemilikan atau hal lainnya," tuturnya. (Nars)
0 komentar:
Posting Komentar