![]() |
Petugas Damkar Kuningan Evakuasi Ular Sanca Kembang Pemangsa Ternak Ayam Milik Warga |
KUNINGAN - Petugas Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Kuningan berhasil menangkap Ular Piton berukuran 2 meter dan berat 13 kg yang sedang memangsa seekor ayam di wilayah Desa Kadatuan Kecamatan Garawangi, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Kepala UPT Damkar Satpol PP Kuningan, M Khadafi Mufti mengatakan peristiwa ini terjadi pada Senin (17/4) dini hari sesaat sebelum warga menikmati santap sahur.
Warga Desa Kadatuan, Sari, mengaku mendengar suara berisik dari kandang ayam di belakang rumahnya, milik Astani (70 tahun). Saat dilihat, Sari menemukan ada seekor ular yang biasa disebut juga Ular Sanca Kembang atau Sanca Batik ini, sedang memangsa ayam.
Sari pun langsung memberitahukan kejadian itu kepada pemilik kandang.
Salah seorang warga, Budi, melapor adanya ular piton yang sedang memangsa ayam di kandang tersebut kapada UPT Damkar Kuningan. Petugas Damkar segera diterjunkan ke lokasi untuk mengevakuasi ular tersebut.
"Setelah kami tiba di lokasi, kami melihat ular piton yang sedang memangsa ayam. Kami langsung mengambil tindakan untuk menangkap ular tersebut," ujar Kadafi.
Menurutnya, proses penangkapan ular piton berjalan lancar dan berhasil dilakukan dalam waktu singkat. Ular tersebut kemudian dievakuasi dan dibawa ke kantor Damkar untuk diproses lebih lanjut.
Petugas juga mengimbau warga setempat untuk selalu waspada terhadap keberadaan ular di sekitar lingkungan mereka.
"Kami menghimbau kepada warga untuk tetap waspada terhadap keberadaan ular di sekitar lingkungan mereka. Jika menemukan ular, segera laporkan ke petugas Damkar terdekat agar dapat ditangani dengan baik dan aman," terangnya. (Nars)