![]() |
Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan, Dr H Dian Rachmat Yanuar |
KUNINGAN - Ahad (06/08/2023) besok, Kabupaten Kuningan punya hajat demokrasi di 94 desa, yakni Pemilihan Kepala Desa serentak. Untuk menjaga kondusifitas pada penyelenggaraan Pilkades ini, sudah disepakati bersama dalam deklarasi damai seluruh Calon Kades beberapa waktu lalu, bahwa Calon Kades wajib mengajak pendukungnya untuk menjaga suasana aman dan damai.
Hal ini dikatakan Ketua Panitia Pilkades serentak tingkat Kabupaten Kuningan, Dian Rachmat Yanuar, yang juga Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan, Sabtu (05/08/2023) saat berbincang dengan kuninganreligi.com.
"Kita tadi sudah monitor ke beberapa desa terkait kesiapan Pilkades besok. Besok juga akan kita pantau di beberapa titik," kata Sekda Dian.
Pada pelaksanaan Pilkades besok, imbuhnya, panitia berkoordinasi dengan kepolisian Polres Kuningan yang sudah mempersiapkan seribuan anggotanya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di semua titik Pilkades.
"Alhamdulillah, dari Polres Kuningan mendapat bantuan pasukan dari Brimob Polda juga untuk pengamanan besok," ujarnya.
Selain itu, kata Sekda, dari TNI Kodim 0615/Kuningan dan Satpol PP Kuningan juga akan disebar di 4.804 TPS se-Kabupaten Kuningan.
Dengan jumlah pemilih yang lumayan besar juga, apalagi dalam situasi menjelang Pemilu juga, pihaknya berharap pelaksanaan Pilkades serentak akan berjalan lancar, aman, tertib dan sukses tanpa ekses.
Pihaknya tidak memungkiri bahwa dari 94 desa yang menggelar Pilkades ini memang sudah dipetakan ada yang titik aman, agak rawan dan rawan. Makanya, untuk kekuatan petugas keamanan pun dikonsentrasikan lebih di titik-titik yang rawan gangguan ketertiban.
"Tapi kita optimis, berdasarkan kondisi terakhir yang kita pantau, Pilkades besok akan lancar dan kondusif," tandas Dian.
Untuk diketahui agenda pemilihan kepala desa serentak di Kabupaten Kuningan akan berlangsung di 94 desa yang termasuk pada 31 kecamatan, Ahad (06/08/2023) besok. Sebagian besar sumberdaya anggota pengamanan termasuk TNI, Polri dan Satpol PP Kuningan dikonsentrasikan untuk menjaga pelaksanaan kegiatan Pilkades ini. (Nars)